Cara Menempatkan Tracking Script Google Analytics di Blogger
Sama halnya dengan ID pelacakan Google analytics. Script pelacakan (Tracking Script) ini juga akan digunakan oleh mesin google untuk melacak setiap website agar dapat terhubung dengan baik ke google analytics.
Hak Cipta - JalurSuper |
Cuman, script ini tidak dalam bentuk teks ID, melainkan script ini dalam bentuk kode JavaScript (gtag.js). Contoh script-nya seperti di bawah ini.
<!-- Global site tag (gtag.js) - Google Analytics -->
<script async src="https://www.googletagmanager.com/gtag/js?id=UA-141183563-1"></script>
<script>
window.dataLayer = window.dataLayer || [];
function gtag(){dataLayer.push(arguments);}
gtag('js', new Date());
gtag('config', 'UA-141183563-1');
</script>
Jadi, untuk menempatkan script ini agak sedikit berbeda dengan cara menempatkan ID pelacakan di Blogger, yaitu anda perlu melakukan pengeditan pada struktur kode HTML yang dimiliki oleh blog anda.
Nah, untuk masalah edit-mengeditnya anda tidak perlu khawatir akan hal itu, karna untuk melakukan pengeditan kode HTML di blogger itu sangatlah mudah dan pastinya juga cepat.
"Trus bagaimana cara menempatkan kode JavaScript yang diberikan Google Analytics bro?
Untuk menempatkan kode JavaScript-nya (Script pelacakan Google analytics) silahkan anda simak dengan baik langkah-langkahnya di bawah ini.
Cara Menempatkan Script Pelacakan Google Analytics di Blogger
Persiapan*
Sebelum melakukan pengeditan untuk menempatkan script pelacakan ada beberapa hal yang perlu anda siapkan terlebih dahulu, yaitu:
- Akun yang telah didaftarkan ke Google Analytics
Setelah anda menyiapkan hal di atas ini, selanjutnya silahkan anda ikuti langkah-langkah dibawah ini dengan benar agar tidak terjadi kesalahan yang nantinya akan mengganggu performa blog anda.
- Buka analytics.google.com, lalu login ke akun Google Analytics Anda menggunakan browser Chrome, Mozilla Firefox, dll.
- Setelah anda membuka akun google analytics anda, silahkan anda buka "Admin/Pengaturan" di bagian bawah dashboard
- Setelah itu anda buka "Info Pelacakan" > "Kode lacak"; lalu salin script pelacakan yang terdapat di dalam kotak text.
- Login ke "Blogger" > "Tema" lalu klik tombol "Edit HTML"
- Pastekan script pelacakannya di antara tag
<head>...</head>
yang terdapat pada tema blog anda. - Terakhir, klik tombol "Simpan" untuk penyimpan hasil editan tema blog anda.
Nah kira-kira begitulah langkah-langkah cara menempatkan Script pelacakan Google Analytics dan untuk melihat apakah blog anda telah terhubung ke Analytics, silahkan login kembali ke Beranda/Dashboard akun Google Analytics Anda.
Oke, cukup sekian artikel blogging kali ini semoga tutorial yang saya bagikan dapat bermanfaat untuk anda para sobat blogger baik itu pemula mau pun profesional serta terima kasih atas kunjungan anda ke artikel ini. Salam Anak Bangsa!
0 Response to "Cara Menempatkan Tracking Script Google Analytics di Blogger"
Post a Comment
Semua komentar dapat saya baca, namun tidak semuanya dapat saya balas. Mohon dimaklumi
Jika kolom komentar tidak tampil, silahkan ubah akhir URL m=1 menjadi m=0